CubesPedia: PBNU: Masalah Andre Taulany Tak Sengaja, Berikanlah Maaf yang Tinggi

CubesPedia

Tribunsantri.com menyajikan berita terhangat yang meliputi isu politik, hukum, peristiwa , dunia islam, pesantren dan lain-lain

PBNU: Masalah Andre Taulany Tak Sengaja, Berikanlah Maaf yang Tinggi

by noreply@blogger.com (Tribunsantri.com) on Wednesday 08 May 2019 10:23 AM UTC+00 | Tags: nahdlatul-ulama
PBNU: Masalah Andre Taulany Tak Sengaja, Berikanlah Maaf yang Tinggi

Tribunsantri.com - Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) sudah memaafkan kekhilafan Andre Taulany.Sebab, ini adalah masalah yang tidak disengaja.

Sekjen PBNU, Helmy Faishal Zaini mengimbau agar masyarakat bisa memaafkan Andre Taulany dan menyudahi keributan ini.

"Ini masalah yang tidak sengaja," kata Helmy Faishal Zaini saat konferensi pers bersama Andre Taulany di Kantor PBNU, Jl. Kramat Raya, Jakarta Pusat, Rabu (8/5/2019).

"Dan berikan maaf yang lebih tinggi dan sudahi masalah ini," sambungnya.

Andre Taulany dituding menistakan agama. Ia dianggap telah menghina ulama dengan sebutan 'Adisomad' hingga diduga menghina Nabi Muhammad SAW.

Mantan vokalis Stinky itu sudah melakukan berbagai upaya untuk meminta maaf. Mulai dari mengunjungi kantor Majelis Ulama Indonesia (MUI) hingga sowan ke tempat Ustaz Adi Hidayat. [detik]
Tags:
  • nahdlatul-ulama
You received this email because you set up a subscription at Feedrabbit. This email was sent to you at gemapediaa@gmail.com. Unsubscribe or change your subscription.